Kamis, 31 Mei 2012

Laporan Perkebunan Kelapa Sawit tanggal 31 Mei 2012


Kepada Yth:

Para Pemegang Saham Unit Usaha Perkebunan Kelapa Sawit SUBC Indonesia
di tempat

Berikut kami kirimkan Laporan Perkebunan Kelapa Sawit tanggal 31 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan:
  1. Excavator masih melanjutkan pekerjaan pembukaan lahan. Tadi sore Bapak Esron Lumban Gaol, salah seorang pemegang saham Perkebunan Kelapa Sawit, sudah ikut dengan kami melakukan peninjauan langsung ke lahan. Pada peninjauan tersebut dibicarakan kemungkinan untuk membuat areal pembibitan yang harus dibuat dalam waktu dekat. Areal pembibitan ini akan dikerjakan menggunakan excavator yang ada dengan tambahan biaya yang belum dibicarakan dengan Bapak Hutajulu. Dengan adanya areal pembibitan ini maka bibit akan kita kembangkan dari tahap kecambah menggunakan polybag, dan kegiatan pembibitan ini akan bisa dilaksanakan paralel dengan kegiatan pembukaan lahan. Adapun keuntungan yang bisa diperoleh dari areal pembibitan ini adalah bibit bisa dibeli lebih murah, dan dengan perawatan bibit selama lebih kurang 8 bulan nilai ekonomis yang akan diperoleh cukup signifikan (perbandingan antara harga bibit usia kecambah dengan bibit usia 8 bulan).
  2. Terkait dengan rencana pembuatan areal pembibitan dengan penambahan biaya alat berat seperti tersebut di atas, kami mohon persetujuan dari pemegang saham. Silakan persetujuan/ ketidaksetujuan dibalas melalui email ini.
  3. Besok, Jumat, 1 Juni 2012, SUBC Indonesia akan ditingkatkan menjadi badan usaha berbentuk Perseroan Terbatas. Perubahan menjadi PT adalah upaya kami untuk meningkatkan aspek legal sekaligus keamanan dan kenyamanan pemegang saham dalam berinvestasi di SUBC Indonesia. Yang akan terlibat dalam pembentukan PT ini adalah Bapak Freddy Ilhamsyah yang sekarang sebagai manager SUBC Indonesia, dan Bapak Dayuda.
  4. Dengan kondisi keuangan seperti saat ini, maka kemungkinan besar kegiatan usaha pembukaan lahan terhenti dalam beberapa waktu kedepan. Kemungkinan terhentinya kegiatan operasional pembukaan lahan ini murni karena masalah kesulitan finansial kita dalam penggalangan dana. Efek dari penghentian kegiatan ini adalah stagnasi investasi.Hal ini perlu menjadi perhatian bagi semua pemegang saham.
  5. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data diri,agar mengirimkan data diri untuk kebutuhan pendataan pemegang saham.

Demikian laporan ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Salam
SUBC Indonesia

Edi Nofendra
CEO/Owner
082176227176
PIN BB:234E0110

Selasa, 29 Mei 2012

Laporan Perkebunan Kelapa Sawit tanggal 28 Mei 2012


Kepada Yth:
Para Pemegang Saham Unit Usaha Perkebunan Kelapa Sawit SUBC Indonesia di tempat

Berikut kami kirimkan Laporan Perkebunan Kelapa Sawit tanggal 28 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan sebagai berikut : 
  1. Excavator masih melanjutkan pekerjaan pembukaan lahan, dan untuk membiaya kegiatan alat berat tersebut, tadi siang sudah dilakukan pembayaran panjar ke-5 pengolahan lahan sebesar Rp.25.000.000.- kepada Bapak Torang Hutajulu, telat satu hari dari yang semula direncanakan dilakukan pada hari Minggu, 27 Mei 2012. Setelah pembayaran kelima ini, posisi kas menjadi negatif, yaitu: Rp(9.286.550,00). Untuk itu kepada para pemegang saham yang bisa menempatkan sahamnya akan sangat membantu biaya pembukaan lahan 40 ha sebagaimana yang sudah disetujui oleh pemegang saham sebelumnya.
  2. Dengan kondisi keuangan seperti saat ini, maka kemungkinan besar kegiatan usaha pembukaan lahan terhenti dalam beberapa waktu kedepan. Kemungkinan terhentinya kegiatan operasional pembukaan lahan ini murni karena masalah kesulitan finansial kita dalam penggalangan dana. Efek dari penghentian kegiatan ini adalah stagnasi investasi.
  3. Hal ini perlu menjadi perhatian bagi semua pemegang saham. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data diri,agar mengirimkan data diri untuk kebutuhan pendataan pemegang saham.
Demikian laporan ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Salam
SUBC Indonesia

Edi Nofendra
CEO/Owner
082176227176
PIN BB:234E0110

Senin, 28 Mei 2012

Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 28 Mei 2012



Saat panen ikan kerapu SUB Corporation Indonesia pekan lalu
Kepada Yth
Para Pemegang Saham Budidaya Ikan Kerapu SUBC Indonesia di Tempat

Berikut kami sampaikan Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 28 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan, sebagai berikut:

1. Sampai hari ini uang penjualan hasil panen ikan kerapu tanggal 22-23 Mei 2012 belum kita terima dari agen pembeli.

2. Saat ini keramba dengan madang 5/8"-L12 yang baru sudah selesai dikerjakan sebanyak 3 buah, dan untuk pemasangannya kami sedang mencari madang bekas sebagai pelapis luar sebagai protektor madang 5/8"-L12 dari sampah, kayu dan benda-benda lainnya.

3. Hari ini kita kembali memesan bibit kerapu macan ukuran 3" untuk tanggal penerimaan bibit 30 Juni 2012, hal ini dimaksud untuk mengisi kekosongan 8 buah keramba dengan madang 5/8"-L12. Saat ini 8 buah keramba tersebut berisikan kerapu macan yang akan dipindah ke keramba dengan ukuran madang 1 1/4" pada akhir Juni 2012.

4. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data pribadinya, agar segera melengkapi data yang akan dimasukkan ke dalam Daftar Pemegang Saham.
Demikian informasinya, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami
Saham Usaha Bersama Corporation (SUBC) Indonesia

Edi Nofendra
CEO
HP:082176227176
PIN BB:234E0110

Perkembangan Bursa Saham SUB Corporation Indonesia (25 sd 31 Mei 2012)


Kamis, 31 Mei 2012

Unit Usaha Budidaya Ikan Kerapu :

Jual : Rp. 400.700,00
Beli : Rp. 372.651,00

Ketersediaan SUB : 0 lembar.

Ketersediaan Non Stock : 0 lembar
Ketersediaan Dana : Rp.0,-

Usaha Perkebunan Kelapa Sawit :

Jual : Rp.543.850,00
Beli : Rp.505.780,50

Ketersediaan SUB : 85 lembar.

Ketersediaan Non Stock : 40 lembar.
Ketersediaan Dana : Rp. 0



Rabu, 30 Mei 2012

Unit Usaha Budidaya Ikan Kerapu :

Jual : Rp. 400.300,00
Beli : Rp. 372.279,00

Ketersediaan SUB : 0 lembar.

Ketersediaan Non Stock : 0 lembar
Ketersediaan Dana : Rp.0,-

Usaha Perkebunan Kelapa Sawit :

Jual : Rp.543.850,00
Beli : Rp.505.780,50

Ketersediaan SUB : 85 lembar.

Ketersediaan Non Stock : 40 lembar.
Ketersediaan Dana : Rp. 0



Selasa, 29 Mei 2012

Unit Usaha Budidaya Ikan Kerapu :

Jual : Rp. 399.950,00
Beli : Rp. 371.953,00

Ketersediaan SUB : 0 lembar.

Ketersediaan Non Stock : 0 lembar
Ketersediaan Dana : Rp.0,-

Usaha Perkebunan Kelapa Sawit :

Jual : Rp.543.850,00
Beli : Rp.505.780,50

Ketersediaan SUB : 85 lembar.

Ketersediaan Non Stock : 40 lembar.
Ketersediaan Dana : Rp. 0



Senin, 28 Mei 2012

Unit Usaha Budidaya Ikan Kerapu :

Jual : Rp. 399.600,00
Beli : Rp. 371.628,00

Ketersediaan SUB : 0 lembar.
Ketersediaan Non Stock : 0 lembar
Ketersediaan Dana : Rp.0,-

Usaha Perkebunan Kelapa Sawit :

Jual : Rp.543.850,00
Beli : Rp.505.780,50

Ketersediaan SUB : 85 lembar.
Ketersediaan Non Stock : 40 lembar.
Ketersediaan Dana : Rp. 0


Minggu, 27 Mei 2012

Unit Usaha Budidaya Ikan Kerapu :

Jual : Rp. 399.200,00
Beli : Rp. 371.256,00

Ketersediaan SUB : 0 lembar.
Ketersediaan Non Stock : 0 lembar
Ketersediaan Dana : Rp.0,-

Usaha Perkebunan Kelapa Sawit :

Jual : Rp.543.850,00
Beli : Rp.505.780,50

Ketersediaan SUB : 85 lembar.
Ketersediaan Non Stock : 40 lembar.
Ketersediaan Dana : Rp. 0

Sabtu, 26 Mei 2012

Unit Usaha Budidaya Ikan Kerapu :

Jual : Rp. 398.850,00
Beli : Rp. 370.930,00

Ketersediaan SUB : 0 lembar.
Ketersediaan Non Stock : 0 lembar
Ketersediaan Dana : Rp.0,-

Usaha Perkebunan Kelapa Sawit :

Jual : Rp.543.850,00
Beli : Rp.505.780,50

Ketersediaan SUB : 85 lembar.
Ketersediaan Non Stock : 40 lembar.
Ketersediaan Dana : Rp. 0

Jumat, 25 Mei 2012

Unit Usaha Budidaya Ikan Kerapu :

Jual : Rp. 398.500,00
Beli : Rp. 370.605,00

Ketersediaan SUB : 0 lembar.
Ketersediaan Non Stock : 0 lembar
Ketersediaan Dana : Rp.0,-

Usaha Perkebunan Kelapa Sawit :

Jual : Rp.543.850,00
Beli : Rp.505.780,50

Ketersediaan SUB : 85 lembar.
Ketersediaan Non Stock : 40 lembar.
Ketersediaan Dana : Rp. 0

Jumat, 25 Mei 2012

Laporan Perkebunan Kelapa Sawit dan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 25 Mei 2012


Kepada Yth:

Para Pemegang Saham Unit Usaha Perkebunan Kelapa Sawit SUBC Indonesia
di tempat

Berikut kami kirimkan Laporan Perkebunan Kelapa Sawit tanggal 25 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan :

1. Tadi sore sudah dilakukan pengecekan pekerjaan di lahan. Excavator masih melanjutkan pekerjaan pembukaan lahan. Rencana pembayaran panjar ke-5 pengolahan lahan sebesar Rp.25.000.000.- kepada Bapak Torang Hutajulu rencana akan dilakukan pada hari Minggu, 27 Mei 2012. Untuk itu kepada para pemegang saham yang bisa menempatkan sahamnya akan sangat membantu biaya pembukaan lahan 40 ha sebagaimana yang sudah disetujui oleh pemegang saham sebelunya.

2. Sebagai informasi uang kas yang ada sekarang sebanyak Rp 15.713.450,00, dan tidak cukup untuk membayar panjar ke-5 kepada Bapak Torang Hutajulu yang rencana akan dibayar hari Minggu.

3. Tadi siang kami sudah melakukan pertemuan internal di antara sesama pengurus SUBC Indonesia dengan agenda rencana pembuatan PT SUBC Indonesia. Ini merupakan langkah awal bagi kami untuk menjadikan SUBC Indonesia menjadi badan hukum berbentuk Perseroan Terbatas (PT).

Selain itu juga disampaikan Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 25 Mei 2012 sebagai berikut:

1. Sampai hari ini uang penjualan hasil panen ikan kerapu tanggal 22-23 Mei 2012 belum kita terima dari agen pembeli.

2. Panen tanggal 22-23 Mei 2012 sudah meningkatkan optimasi produksi keramba dari semula 21,40% menjadi 26,76%. Frekuensi jadwal panen juga semakin pendek dari tadinya panen per 2,93 bulan, dengan panen terakhir jadwal panen menjadi per 2,69 bulan. Diharapkan panen selanjutnya adalah tanggal 11 Agustus 2012.

Sementara  kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data diri,agar mengirimkan data diri untuk kebutuhan pendataan pemegang saham.

Demikian laporan ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Salam,
SUBC Indonesia

Edi Nofendra
CEO/Owner
082176227176
PIN BB:234E0110

Kamis, 24 Mei 2012

Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 23 Mei 2012

Rangkaian foto kegiatan panen

Kepada Yth
Para Pemegang Saham Budidaya Ikan Kerapu SUBC Indonesia di Tempat

Berikut kami sampaikan Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 23 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan, sebagai berikut:

1. Pada hari Selasa, 22 Mei 2012, sudah dilakukan panen kerapu sebanyak 5 keramba, yaitu keramba no 25, 37, 38, 44 dan 45 dengan jumlah ikan yang dipanen sebanyak 307 ekor dengan total berat 210,1 kg.

2. Tanggal 23 Mei 2012, kembali dilakukan panen kerapu sebanyak 3 keramba, yaitu keramba no 3, 24, dan 29 dengan jumlah ikan yang dipanen sebanyak 231 ekor dengan total berat 158,5 kg. Dengan demikian total ikan yang dipanen dalam 2 hari ini sebanyak 538 ekor dengan total berat 368,6 kg, dan harga jualnya Rp65.000,00/kg. Sementara uang hasil penjualan tersebut belum kita terima dari agen pembeli, yaitu sebesar Rp23.959.000,00 juta (Rp65.000,00 x 368,6 kg).

3. Sehubungan panen yang sudah berakhir, maka kredit hasil panen ke kas akan dilakukan 30 hari setelah penjualan sisa saham tanggal 19 Mei 2012 yang terakhir ditempatkan oleh Bapak Agung Setiawan pada tanggal 21 Mei 2012, atau jatuh pada tanggal 20 Juni 2012. Hal ini untuk menjaga nilai keadilan investasi.

4. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data pribadinya, agar segera melengkapi data yang akan dimasukkan ke dalam Daftar Pemegang Saham.


Demikian informasinya, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami
Saham Usaha Bersama Corporation (SUBC) Indonesia

Edi Nofendra
CEO
HP:082176227176
PIN BB:234E01

UCAPAN TERIMA KASIH


Kepada Yth.

Para pemegang Saham SUB Corporation Indonesia,

Bersama ini kami informasikan bahwa sampai hari Kamis, 24 Mei 2012, SUBC Indonesia sudah mengeluarkan 1.847 lembar Saham Usaha Bersama (SUB) dengan total nilai Rp 764.185.425,00 (tujuh ratus enam puluh empat juta seratus delapan puluh lima ribu empat ratus dua puluh lima rupiah).

Terima kasih atas kepercayaan yang sudah diberikan kepada SUB Corporation Indonesia.

Edi Nofendra 
Owner SUBCI

Sabtu, 19 Mei 2012

Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 19 Mei 2012


Kepada Yth
Para Pemegang Saham Budidaya Ikan Kerapu SUBC Indonesia di Tempat

Berikut kami sampaikan Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 19 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan, sebagai berikut:

1. Keramba no 6 yang sudah disortir pada hari Kamis, 17 Mei 2012, keramba no 6 bocor, dari total ikan sebanyak 154, lolos sebanyak 89 ekor. Kerugian akibat ikan lolos tersebut sebesar Rp. 3.650.112,50. Kerugian ini menurunkan Patokan Kenaikan Harga Saham dari semula 52.94%, turun menjadi 52.53%. Hal ini menyebabkan turunnya harga saham hari ini dari harga kemarin sebesar Rp. 396.700,-, turun menjadi Rp.395.950,-.

2. Sebagaimana yang sudah dikirim kan melalui email kemarin, hari ini adalah Masa Penempatan Pertama tanggal saham 19 Mei 2012.

3. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data pribadinya, agar segera melengkapi data yang akan dimasukkan ke dalam Daftar Pemegang Saham.
Demikian informasinya, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami
Saham Usaha Bersama Corporation (SUBC) Indonesia
Edi Nofendra
CEO
HP:082176227176
PIN BB:234E0110

Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 18 Mei 2012

Pangkalan Susu, 18 Mei 2012

Kepada Yth
Para Pemegang Saham Budidaya Ikan Kerapu SUBC Indonesia di Tempat

Berikut kami sampaikan Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 18 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan, sebagai berikut:

1. Kemarin, Kamis, 17 Mei 2012, sudah disortir keramba dan karantina dengan data sebagai berikut:
  a. Karantina 1 mati 30 ekor, sisa ikan kerapu ukuran nener sebanyak 10 ekor.
  b. Karantina 2 mati 8 ekor, sisa ikan kerapu ukuran nener sebanyak 33 ekor.
  c. Karantina 3 mati 17 ekor,sisa ikan kerapu ukuran nener sebanyak 14 ekor.
  d. Karantina 4 mati 22 ekor, sisa ikan kerapu ukuran nener sebanyak 21 ekor.

Karena pemeliharaan ikan kerapu ukuran nener ini merupakan percobaan, maka kematian yang tinggi ini tidak dimasukkan ke dalam kerugian yang menurunkan Patokan Kenaikan Harga Saham. Kesimpulannya adalah pemeliharaan nener ikan kerapu lumpur tidak ekonomis dilaksanakan karena kematian yang sangat tinggi di dalam karantina.

  e. Keramba no 6 sudah disortir, keramba no 6 bocor, dari total ikan sebanyak 154, lolos sebanyak 89 ekor, dan ikan yang tersisa sebanyak 65 dengan rincian, ukuran A dengan rata-rata berat 850 gram/ekor sebanyak 51 ekor dan ukuran A dengan rata-rata berat 350 gram/ekor sebanyak 14 ekor. Ikan ukuran A dipindahkan ke keramba no 38 dan ikan ukuran B dipindahkan ke keramba no 39. Kerugian akibat ikan lolos belum kami hitung dan belum dimasukkan sebagai pengurang Patokan Kenaikan Harga Saham.

2. Hari ini sudah disortir keramba no 20 dengan hasil sebanyak 93 dari 96 ekor di dalam catatan kita, dimana rinciannya adalah ikan mati sebanyak 2 ekor, ikan ukuran A sebanyak 87 ekor dan ukuran B sebanyak 4 ekor.

3. Sebagaimana yang sudah dikirim kan melalui email kemarin, hari ini adalah hari ketiga Masa Pengumuman Saham baru tanggal saham 19 Mei 2012.

4. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data pribadinya, agar segera melengkapi data yang akan dimasukkan ke dalam Daftar Pemegang Saham.
Demikian informasinya, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami
Saham Usaha Bersama Corporation (SUBC) Indonesia
Edi Nofendra
CEO
HP:082176227176
PIN BB:234E0110

Kamis, 17 Mei 2012

Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 17 Mei 2012


Pangkalan Susu, 17 Mei 2012

Kepada Yth
Para Pemegang Saham Budidaya Ikan Kerapu SUBC Indonesia di Tempat

Berikut kami sampaikan Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 17 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan, sebagai berikut:

1. Pemakaian metil biru merk Fish Aid Anti Ich sudah kami jadikan Standar Prosedur Operasi No 5 tanggal 16 Mei 2012, pemakaian antiseptik ini dilakukan untuk bibit ikan ukuran C dan B serta ikan yang disortir.

2. Untuk menambah ketersediaan data, kami juga sudah menambahkan sheet Daftar Upah dan Bahan di dalam laporan yang kami lampirkan. Dengan adanya Daftar Upah dan Bahan ini diharapkan kita lebih prudent sekaligus lebih mengetahui material yang harganya naik dan tidak.

3. Kemarin, Rabu, 16 Mei 2012, kami sudah melakukan konsultasi dengan Ibu Hj Nur Asmalina, notaris di Pangkalan Brandan. Konsultasi adalah untuk menindaklanjuti rencana SUBC Indonesia mendirikan Perseroan Terbatas (PT) dengan rencana nama PT Saham Usaha Bersama Corporation Indonesia (PT SUBC Indonesia). Upaya pendirian PT ini untuk meningkatkan aspek legal usaha yang selama ini sudah berjalan dan semakin berkembang.

4. Sebagaimana yang sudah dikirim kan melalui email kemarin, hari ini adalah hari kedua Masa Pengumuman Saham baru tanggal saham 19 Mei 2012.

Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data pribadinya, agar segera melengkapi data yang akan dimasukkan ke dalam Daftar Pemegang Saham.

Demikian informasinya, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami
Saham Usaha Bersama Corporation (SUBC) Indonesia
Edi Nofendra
CEO
HP:082176227176

Laporan Perkebunan Kelapa Sawit tanggal 17 Mei 2012

Pangkalan Susu, 17 Mei 2012.

Kepada Yth:
Para Pemegang Saham Unit Usaha Perkebunan Kelapa Sawit SUBC Indonesia
di tempat

Berikut kami kirimkan Laporan Perkebunan Kelapa Sawit tanggal 17 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan:

1. Excavator masih melanjutkan pekerjaan pembukaan lahan, rencana hari ini ,Kamis, 17 Mei 2012, kembali akan dilakukan pembayaran panjar ke-4 pengolahan lahan sebesar Rp.25.000.000.- kepada Bapak Torang Hutajulu.

2. Hari ini, Kamis, 17 Mei 2012 adalah hari ketiga Masa Penempatan Kedua Saham Tanggal 11 Mei 2012.

3. Kemarin kami sudah melakukan konsultasi dengan Hj Nur Asmalina, notaris di Pangkalan Brandan, untuk rencana peningkatan aspek legal SUBC Indonesia sebagai sebuah badan usaha. Adapun langkah peningkatan aspek legal yang kami rencanakan adalah dengan membentuk sebuah Perseroan Terbatas (PT) yang direncanakan akan bernama PT Saham Usaha Bersama Corporation Indonesia (PT SUBC Indonesia).

4. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data diri, agar mengirimkan data diri untuk kebutuhan pendataan pemegang saham.

Demikian laporan ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami ucapkan
terima kasih.

Salam
SUBC Indonesia

Edi Nofendra
CEO/Owner
082176227176
PIN BB:234E0110


Selasa, 15 Mei 2012

LAPORAN UNIT USAHA IKAN KERAPU 16 MEI 2012


Pangkalan Susu, 16 Mei 2012.

Saat ini SUBC Indonesia Unit Usaha Budidaya Ikan Kerapu sedang giat mengembangkan Kerapu Macan. Disamping itu bulan Mei sampai Juli adalah masa dimana ketersediaan bibit kerapu lumpur cukup banyak sehingga momen ini harus dapat dimanfaatkan untuk menyuplai bibit sebanyak-banyaknya dari berbagai ukuran ke keramba.

Untuk mengakomodir kebutuhan biaya tersebut maka dengan ini kami informasikan bahwa Unit Usaha Budidaya Ikan Kerapu SUBC Indonesia akan mengeluarkan 28 lembar SUB baru dengan informasi sebagai berikut:

Tanggal Saham : 19 Mei 2012
Harga Saham : Rp. 397.050,00/lembar
Masa Pengumuman : 16 - 18 Mei 2012 ( 3 hari )
Masa Penempatan Pertama : 19 Mei 2012 ( 1 hari )
Masa Penempatan Kedua : 20 Mei 2012 ( 1 hari )
Masa Penempatan Ketiga : tmt 21 Mei 2012

Adapun proporsi hak penempatan atas saham baru tersebut akan kami sampaikan melalui email. 

Dalam hal saham-saham tersebut tidak terjual sampai tanggal 20 Mei 2012, maka SUBC Indonesia akan menjual saham tersebut kepada masyarakat umum mulai tanggal 21 Mei 2012. Demikian informasi ini kami sampaikan, terima kasih.

SUBC Indonesia

Edi Nofendra
Owner/CEO
HP:082176227176

Jumat, 11 Mei 2012

Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 11 Mei 2012

Medan, 11 Mei 2012

Kepada Yth
Para Pemegang Saham Budidaya Ikan Kerapu SUBC Indonesia di Tempat

Berikut kami sampaikan Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 11 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan, sebagai berikut:

1. Tambahan madang 5/8"-L12, dengan harga madang Rp.77.000,-/g masih dalam pemesanan dari Medan. Madang tambahan ini kami rencanakan untuk membuat tambahan keramba untuk menampung bibit kerapu lumpur ukuran BL yang memang suplainya melimpah sampai awal Agustus 2012. Momen banyaknya suplai bibit ini harus kita manfaatkan sebaik-baiknya dengan menyiapkan tambahan keramba.

2. Hari ini sudah dilakukan pengangkatan ikan kerapu B yang ada di keramba no 27 dan no 28. Dari keramba no 27 tersisa 56 ekor ikan dan dari keramba no 28 tersisa 29 ekor ikan. Ikan-ikan tersebut direndam dalam cairan metil dengan takaran 2 bottle cup per 18 liter air. Perendama dilakukan selama 30 menit dan dilengkapi dengan pompa air untuk memompakan oksigen di dalam wadah. Nilai kerugian akibat ikan yang terserang parasit ini sementara belum kami totalkan sehingga belum dijadikan faktor pengurang patokan kenaikan harga saham.



3. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data pribadinya, agar segera melengkapi data yang akan dimasukkan ke dalam Daftar Pemegang Saham.
Demikian informasinya, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.


Hormat kami
Saham Usaha Bersama Corporation (SUBC) Indonesia
Edi Nofendra
CEO
HP:082176227176
PIN BB:234E0110

Kamis, 10 Mei 2012

LAPORAN BUDIDAYA IKAN KERAPU 10 MEI 2012


Pangklan Susu, 10 Mei 2012

Kepada Yth

Para Pemegang Saham Budidaya Ikan Kerapu SUBC Indonesia di Tempat

Berikut kami sampaikan Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 10 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan, sebagai berikut:

1. Tambahan madang 5/8"-L12, dengan harga madang Rp.77.000,-/kg masih dalam pemesanan dari Medan. Madang tambahan ini kami rencanakan untuk membuat tambahan keramba untuk menampung bibit kerapu lumpur ukuran BL yang memang suplainya melimpah sampai awal Agustus 2012. Momen banyaknya suplai bibit ini harus kita manfaatkan sebaik-baiknya dengan menyiapkan tambahan keramba.

2. Hari ini tim dari kantor Karantina Ikan kelas II Medan dan staf Dinas Perikanan Kabupaten Langkat berkunjung ke keramba kita sekaligus mengambil sampel ikan kerapu dari keramba no 27 dan 28 yang mengalami tingkat kematian yang tinggi. Dari pembedahan yang dilakukan terhadap bangkai ikan terlihat ada parasit yang menyerang hati ikan. Untuk selanjutnya momen ini dijadikan sebagai ajang penyuluhan Teknik Bidaya Ikan terhadap kita sebagai peternak ikan kerapu. Petugas juga membawa 2 ekor ikan kerapu hidup yang terindikasi terifeksi parasit untuk diteliti di laboratorium kantor Karantina Ikan kelas II Medan. Kedepannya nanti kita akan meningkatkan koordinasi dengan Dinas Perikanan Kab. Langkat.

3. Sudah beberapa hari ini email sahambersama.net tidak bisa kami buka menggunakan laptop, sehingga laporan ini sementara kami sampaikan menggunakan email sub.corporation.indonesia@gmail.com

4. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data pribadinya, agar segera melengkapi data yang akan dimasukkan ke dalam Daftar Pemegang Saham.

Demikian informasinya, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.


Hormat kami
Saham Usaha Bersama Corporation (SUBC) Indonesia
Edi Nofendra
CEO
HP:082176227176
PIN BB:234E0110

Tim Karantina Ikan Kelas II Medan dan Diskan Langkat Tinjau Keramba SUBC Indonesia


Edi Santoso (kanan) saat mengemas contoh ikan yang akan diuji kesehatannya di  Laboratorium SKIK Medan II

Tim dari Karantina Ikan Kelas II Medan bersama Dinas Perikanan Kabupaten Langkat lakukan pemantauan daerah sebar hama penyakit ikan kerapu ke Keramba Ikan Kerapu SUB Corporation Indonesia yang berada di pesisir pantai perairan Teluk Aru, Pangkalansusu, Langkat, Kamis (10/5.2012).

Tim ini juga telah memberikan penyuluhan mengenai Cara Budidaya Ikan yang baik, terutama dari aspek penanggulangan penyakit ikan kerapu.

Sementara Edi Nofendra selaku pemilik keramba ikan kerapu SUB Corporation Indonesia menjelaskan bahwa pada akhir April lalu ikan kerapu peliharaannya mengalami kematian sekitar seratus ekor tanpa diketahui apa menyebabnya.

Menurut Edi Santoso petugas SKIK (Stasiun Karantina Ikan Kelas II) Medan II, ketika dilakukan bedah perut ikan ditemukan hati ikan kerapu berwarna agak kehitam-hitaman yang menandakan bahwa ikan tsb telah terserang penyakit.

Menyinggung tentang kejadian tersebut, Edi Santoso belum bisa memastikan jenis penyakit yang ditemukan di TKP. “Hal ini akan kami uji dulu di laboratorium di Medan. Yang jelas ikan tersebut telah diserang sejenis parasit,” kata Edi Santoso.
Agung Sugiarto

Menyinggung tentang potensi pengembangan budidaya ikan kerapu di Kabupaten Langkat, Agung Sugiarto dari Dinas Perikanan Langkat menyebutkan, dari hasil data yang ada dapat diketahui bahwa Kabupaten Langkat yang terbesar dalam hal budidaya ikan kerampu di Indonesia yaitu mencapai angka 5035.

“ Peluang bisnis ikan kerampu di Kabupaten Langkat, khususnya di Pangkalansusu masih menjanjikan bila cara pemeliharaan tetap merujuk pada prosedur yang baik dan benar,” kata Agung.




Rabu, 09 Mei 2012

Laporan Budidaya Ikan Kerapu


Pangkalan Susu, 9 Mei 2012

Kepada Yth

Para Pemegang Saham Budidaya Ikan Kerapu SUBC Indonesia di Tempat

Berikut kami sampaikan Laporan Budidaya Ikan Kerapu tanggal 9 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan, sebagai berikut:

1. Hari ini kami sudah memesan tambahan madang 5/8"-L12, harga madang tersebut naik menjadi Rp.77.000,-/kg. Madang tambahan ini kami rencanakan untuk membuat tambahan keramba untuk menampung bibit kerapu lumpur ukuran BL yang memang suplainya melimpah sampai awal Agustus 2012. Momen banyaknya suplai bibit ini harus kita manfaatkan sebaik-baiknya dengan menyiapkan tambahan keramba.

2. Sudah beberapa hari ini email sahambersama.net tidak bisa kami buka menggunakan laptop, sehingga laporan ini sementara kami sampaikan menggunakan emailsub.corporation.indonesia@gmail.com

3. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data pribadinya, agar segera melengkapi data yang akan dimasukkan ke dalam Daftar Pemegang Saham.

Demikian informasinya, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,
Saham Usaha Bersama Corporation (SUBC) Indonesia

Edi Nofendra
CEO
HP:082176227176
PIN BB:234E0110

INFORMASI SAHAM USAHA BERSAMA CORPORATION INDONESIA


Pangkalansusu, 9 Mei 2012

Kepada Yth. 
Bapak/Ibu di tempat

Bersama ini diinformasikan bahwa sampai hari ini, Rabu, 9 Mei 2012, Saham Usaha Bersama Corporation (SUBC) Indonesia sudah mengeluarkan 1.726 lembar Saham Usaha Bersama (SUB) dengan total nilai saham yang beredar sebesar Rp.703.224.225,00

Bagi anda yang berminat untuk berinvestasi di SUBC (Saham Usaha Bersama Corporation) Indonesia anda dapat menghubungi contact person yang berada di kanan blog ini, dan guna memperoleh informasi selengkapnya anda bisa mengakses website kami di www.sahambersama.net

Terima kasih atas perhatian.

Wasalam,

Freddy Ilhamsyah PA
Manajer Humas SUB Corporation Indonesia

Senin, 07 Mei 2012

Laporan Perkebunan Kelapa Sawit tanggal 7 Mei 2012



Pangkalan Susu, 7 Mei 2012.

Kepada Yth,
Para Pemegang Saham Unit Usaha Perkebunan Kelapa Sawit SUBC Indonesia
di tempat.

Berikut kami kirimkan Laporan Perkebunan Kelapa Sawit tanggal 7 Mei 2012. Ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan:


1. Excavator masih melanjutkan pekerjaan pembukaan lahan.

2. Hari ini, Senin, 7 Mei 2012, adalah hari ketiga Masa Penempatan Pertama Saham Tanggal 5 Mei 2012. Komposisi hak penempatan atas saham baru tersebut adalah sebagai berikut:
  
Komposisi Hak Penempatan Saham Perkebunan Sawit 

Masa Penempatan Pertama : 
 5 -8  Mei 2012 


Tanggal Saham : 
5 Mei 2012           




No
Pemilik
Kepemilikan Aktual %
Hak Penempatan
Nilai Nominal Penempatan
1
Mas Rakhmatsyah
2.77%
3
 Rp    1,631,550.00
2
Bambang Sugito
1.77%
2
 Rp    1,087,700.00
3
Edi Nofendra
31.56%
30
 Rp  16,315,500.00
4
Fachrudin Fahmi
6.64%
9
 Rp    4,894,650.00
5
Agung Setyawan
2.21%
3
 Rp    1,631,550.00
6
Rudy Setiawan
4.43%
6
 Rp    3,263,100.00
7
Esron H. Lumban Gaol
22.15%
30
 Rp  16,315,500.00
8
Immanuel Siagian
0.33%
0
 Rp                   -  
9
Prama Arta Achmad Juan Tarigan
0.22%
0
 Rp                   -  
10
M. Eriyansyah
0.22%
0
 Rp                   -  
11
Hermansyah Chan
1.11%
2
 Rp    1,087,700.00
12
Edward Pasaribu
0.22%
0
 Rp                   -  
13
Muhammad Lias
1.77%
2
 Rp    1,087,700.00
14
Riche Adriani
0.55%
1
 Rp      543,850.00
15
Event Almedi Ginting,ST
0.44%
1
 Rp      543,850.00
16
Prasetyo Chrisnarmoko
0.66%
1
 Rp      543,850.00
17
Hanifdar
6.53%
9
 Rp    4,894,650.00
18
Bambang Kusnadi
1.55%
1
 Rp       543,850.00
19
Farida Khan
1.33%
2
 Rp    1,087,700.00
20
Darmawan
10.74%
14
 Rp    7,613,900.00
21
Nenny Yotina
1.11%
2
 Rp    1,087,700.00
22
Tusiana N Alfisyahr
0.55%
1
 Rp       543,850.00


100.00%
119
 Rp  64,718,150.00

3. Hari ini, Senin,7 Mei 2012 telah terjadi transaksi saham sebagai berikut:
    a. Bapak Bambang Kusnadi sudah menempatkan saham baru dengan nilai 10 x Rp.543.850,00, = Rp. 5.438.500,-

    b. Bapak Hasiholan Christian Siahaan membeli 10 lembar saham Edi Nofendra dengan nilai 10 x Rp.543.850,00, = Rp. 5.438.500,-

    c, Edi Nofendra menempatkan 10 lembar saham baru dengan nilai 10 x Rp.543.850,00, = Rp. 5.438.500,-

4. Untuk persiapan pengeluaran dana yang semakin besar seiring dengan kegiatan pembukaan lahan yang masih berlangsung, maka pada tanggal 11 Mei 2012 kami akan mengeluarkan saham baru sebanyak 60 lembar dengan nilai Rp. 545.150,00/lembar. Total kapitalisasi dana yang akan diserap dengan saham baru tersebut sebesar Rp. 32.709.000,00. Komposisi hak penempatan atas saham baru tersebut adalah sebagai berikut:


Komposisi Hak Penempatan Saham Perkebunan Sawit 

Tanggal Pengumuman : 
4-10  Mei 2012




Tanggal Saham : 
11 Mei 2012



No
Pemilik
Kepemilikan Aktual %
Hak Penempatan
Nilai Nominal Penempatan
1
Mas Rakhmatsyah
2.77%
2
Rp   1,090,300.00
2
Bambang Sugito
1.77%
1
Rp      545,150.00
3
Edi Nofendra
31.56%
19
Rp  10,357,850.00
4
Fachrudin Fahmi
6.64%
4
Rp   2,180,600.00
5
Agung Setyawan
2.21%
1
Rp      545,150.00
6
Rudy Setiawan
4.43%
3
Rp    1,635,450.00
7
Esron H. Lumban Gaol
22.15%
13
Rp    7,086,950.00
8
Immanuel Siagian
0.33%
0
Rp              -
9
Prama Arta Achmad Juan Tarigan
0.22%
0
Rp              -
10
M. Eriyansyah
0.22%
0
Rp              -
11
Hermansyah Chan
1.11%
1
Rp       545,150.00
12
Edward Pasaribu
0.22%
0
Rp              -
13
Muhammad Lias
1.77%
1
Rp       545,150.00
14
Riche Adriani
0.55%
0
Rp              -
15
Event Almedi Ginting,ST
0.44%
0
Rp              -
16
Prasetyo Chrisnarmoko
0.66%
0
Rp              -
17
Hanifdar
6.53%
4
Rp    2,180,600.00
18
Bambang Kusnadi
1.55%
1
Rp       545,150.00
19
Farida Khan
1.33%
1
Rp       545,150.00
20
Darmawan
10.74%
7
Rp    3,816,050.00
21
Nenny Yotina
1.11%
1
Rp       545,150.00
22
Tusiana N Alfisyahr
0.55%
0
Rp               -
23
Hasiholan Christian Siahaan
1.11%
1
Rp       545,150.00
100.00%
60
Rp  32,709.000,00


5. Kepada para pemegang saham yang masih belum melengkapi data diri,
agar mengirimkan data diri untuk kebutuhan pendataan pemegang saham.

Demikian laporan ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Salam
SUBC Indonesia

Edi Nofendra
CEO/Owner
082176227176
PIN BB:234E0110